30 C
Sidoarjo
Wednesday, October 9, 2024
spot_img

Terus Kembangkan Potensi dan Inovasi, Desa di Kota Batu Terbaik Tingkat Nasional

Kota Batu,Bhirawa.
Pasca Desa Tulungrejo menjadi tiga desa terbaik dalam Lomba Desa se-Jawa Timur, tak membuat desa yang berada di Kecamatan Bumiaji, Kota Batu ini berpuas diri. Mereka terus berbenah sekaligus mengembangkan inovasi pelayanan publik yang dimiliki. Dan akhirnya, Desa Tulungrejo berhasil menjadi Desa Terbaik I Nasional Regional II tahun 2024.

Prestasi ini diraih dalam Lomba Desa Berprestasi Nasional yang diselenggarakan Kementerian Dalam Negeri RI (Kemendagri). Dan penghargaan dari Menteri Dalam Negeri RI, M Tito Karnavian diterima langsung Kepala Desa (Kades) Tulungrejo, Suliono yang didamping Penjabat (Pj) Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai.

“Saya sangat bangga dengan Prestasi yang diraih Desa Tukungrejo, dan berharap penghargaan ini menjadi jembatan agar desa di Kota Batu agat lebih dikenal dikancah nasional,” ujar Aries AP, Rabu (9/10).

Hal ini mengingat potensi dan inovasi yang dimiliki desa di Kota Batu sangat menarik dan potensial untuk dikembangkan. Dan penghargaan ini menjadi buktu bahwa desa di Kota Batu memiliki potensi dan inovasi yang tidak kalah dari desa lain di Nusantara.

Dan yang lebih penting, lanjut Aries, penghargaan yang diraih Desa Tulungrejo akan menjadi inspirasi desa lainnya di Kota Batu untuk terus menggali potensi dan berinovasi untuk kesejahteraan masyarakatnya.

“Penghargaan ini merupakan hasil kerja keras kita semua, termasuk Kepala Desa dan Lembaga Desa yang telah menggali potensi dan berinovasi untuk mensejahterakan masyarakatnya. Dan semoga ini menjadi inspirasi desa lainnya,” jelas Aries AP..

Berita Terkait :  Tim LDP Tagana Jatim Adakan Pembinaan bagi Kelompok Relawan Bencana

Diketahui, penghargaan untuk Desa Tulungrejo diberikan Kemendagri pada acara Temu Karya Nasional Penganugerahan Desa dan Kelurahan Berprestasi yang berlangsung di Gedung Ksirarnawa Art Center, Denpasar Bali (8/10). Dan prestasi Desa Tulungrejo diraih setelah melalui proses seleksi, mulai tingkat Kota Batu, Provinsi Jawa Timur, dan dilanjutkan tingkat Nasional. Dan inovasi yang dilakukan desa jni dianggap berhasil dilakukan untuk kesejahteraan masyarakat.

Dan dalam pesannya, Mendagri Tito Karnavian mengatakan terkait pentingnya pembangunan yang dilakukan dari desa. Karena desa menjadi sentra ekonomi yang harus dihidupkan untuk mencegah urbanisasi. Selain itu, pembangunan desa akan lebih meningkatkan pemerataan pembangunan. Untuk itu kepala desa harus memiliki jiwa entrepreneurship atau kewirausahaan untuk memperkuat ekonomi di desa.

Sebelumnya Aris WP sudah optimis jika Desa Tulungrejo akan menjadi juara dalam ajang lomba desa tahun ini. Hal ini mengingat potensi dan inovasi yang telah dikembangkan desa ini sangat bagus. Iapun juga akan terus meminta desa/kelurahan lain di Kota Batu untuk mengembangkan potensi unggulan yang dimiliki. Dan itu tidak hanya pada sektor pertanian dan pariwisata, tetapi juga UMKM.

“Karena berkembangnya UMKM bisa menjadi gerbong untuk membawa masyarakat lebih sejahtera. Untuk itu setiap desa harus mengembangkan potensinya untuk kesejahteraan masyarakat. Dan semoga desa lain bisa termotivasi dari Desa Tulungrejo,” tandas Pj walikota.[nas.ca]

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berita Terbaru

spot_imgspot_imgspot_img