33 C
Sidoarjo
Sunday, November 10, 2024
spot_img

PGRI Kabupaten Lamongan Siap Implementasikan Digitalisasi dalam Pendidikan


Lamongan, Bhirawa
Pemerintah Kabupaten Lamongan mengajak Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) untuk implementasikan digitalisasi dalam proses mengajar. Tujuannya untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan menyesuaikan dengan perkembangan teknologi.

Untuk mencapai kapasitas maksimal dalam digitalisasi, PGRI menggelar workshop pendidikan dan pelatihan digitalisasi merdeka belajar, Rabu (31/7) di Convention Hall PGRI Lamongan.

Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi saat membuka kegiatan workshop bersama PGRI (Kecamatan Lamongan, Deket, dan Turi) menjelaskan, Pemkab Lamongan terus mengupayakan kualitas pendidikan yang berkualitas. Selain memberikan fasilitasi berupa sarana dan prasarana, hingga memberikan kemudahan akses bagi siswa, juga dilakukan pembekalan kepada pengajar. Karena guru memiliki peran penting dalam proses kegiatan belajar dan mengajar, jadi harus fleksibel terutama dalam menghadapi kemajuan teknologi.

Bupati yang akrab disapa Pak Yes ini mengatakan, teknologi sudah melekat dengan kehidupan sehari-hari dan berbagai kalangan. Terlebih saat ini dunia sudah menghadapi revolusi industri 5.0, yangmana mengacu pada perkembangan teknologi yang terus meningkatkan otomatisasi dan digitalisasi dalam industri dan sektor produksi.

“Penggunaan internet dan teknologi digital sudah tidak dapat dihindari lagi, tugas kita adalah terus menambah kompetensi diri,” jelas Pak Yes.

Pak Yes juga mengajak seluruh PGRI agar mempu memanfaatkan kemajuan teknologi dalam hal positif. Seperti memanfaatkan untuk inovasi pembelajaran yang menarik dan efektif.

Sementara itu, Ketua PGRI Kabupaten Lamongan, Adi Suwito menambahkan, workshop digitalisasi akan digelar merata untuk 27 kecamatan. Pelaksanaannya sendiri terbagi di sembilan titik hingga bulan September nanti.

Berita Terkait :  Museum Mpu Tantular Jawa Timur Jamas 500 Keris Pusaka

“Tujuan kegiatan ini adalah menciptakan kompetensi guru. Sehingga akan menghadirkan pendidikan berkualitas,” kata Adi Suwito.

Pelatihan yang dilakukan meliputi penggunaan Information and Technology (IT), android, dan Artificial intelligence (AI). Seluruh anggota PGRI akan dilatih langsung oleh tim dari PGRI Kabupaten Lamongan. [aha.yit.fen]

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berita Terbaru

spot_imgspot_imgspot_img