33 C
Sidoarjo
Monday, November 25, 2024
spot_img

Kodim Surabaya Utara Jaga Kamtibmas dengan Olahraga Bersama



Surabaya, Bhirawa
Dandim 0830/Surabaya Utara, Kolonel Inf Dharmawan Setyo Nugroho mengikuti olahraga bersama yang digelar Koramil 0830/06 Benowo. Bertempat di Taman Cahaya Jl Raya Pakal, Kamis (20/6), olahraga bersama empat pilar Kecamatan Pakal ini sebagai upaya menjaga kamtibmas.

“Olahraga bersama ini bertujuan untuk menjaga dan meningkatkan sinergitas antara anggota jajaran Kodim 0830/Surabaya Utara, Forkopimcam dan masyarakat sekitar. Sehingga terjalin situasi kamtibmas yang guyub rukun, aman dan damai,” Dandim 0830/Surabaya Utara, Kolonel Inf Dharmawan Setyo Nugroho.

Olahraga bersama ini, sambung Dandim, dilanjutkan dengan jalan sehat mengelilingi kompleks perumahan sekitar. Hal ini merupakan upaya dalam menjaga kondisi fisik agar terjaga dan terpelihara. Serta dengan momen seperti ini juga dapat mempererat hubungan antara atasan dan anggota.

“Olahraga bersama ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan Kodim 0830/Surabaya Utara. Dimana setiap hari Kamis dilaksanakan secara bergiliran di Koramil jajaran Kodim 0830/Surabaya Utara,” jelas Dandim.

Pamen TNI AD asal Wonosobo ini menambahkan, dengan rutin berolahraga, maka kondisi fisik akan tetap terjaga. Hal itu tentunya dapat mendukung kinerja dan memaksimalkan tugas pokok sebagai prajurit TNI AD.

“Dengan berolahraga, maka kondisi tubuh dan fisik menjadi prima. Sehingga dapat menunjang tugas dan tanggung jawab anggota sehari-hari,” tandasnya. [bed.dre]

Berita Terkait :  Babinsa 0815/14 Dlanggu Bareng Warga Gotong Royong Renovasi Balai Dusun

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berita Terbaru

spot_imgspot_imgspot_img