32 C
Sidoarjo
Wednesday, November 27, 2024
spot_img

Miliki Riset Center, UPNVJT Fokus Inovasi dan Kemajuan Riset Teknologi

Bangunan gedung reseacrh center UPNVJT.
Surabaya, Bhirawa
UPN Veteran Jawa Timur (UPNVJT) lengkapi fasilitas kampus melalui gedung Research Center. Gedung yang dibangun diatas tanah seluas 6.686 M2 dengan 7 lantai ini nantinya difokuskan pada peningkatan kualitas pendidikan dan penelitian di UPNVJT.

“Dengan dukungan dana SBSN, kita telah dapat menciptakan fasilitas modern yang memadai untuk menunjang riset dan pengembangan ilmu pengetahuan,” ujar Rektor UPNVJT Prof. Akhmad Fauzi, Selasa (9/1).

Ia melanjutkan, dana SBSN yang telah diterima, diinvestasikan untuk pembangunan Research Center. Tidak hanya sekadar investasi dalam bangunan, tetapi, investasi dalam masa depan.

Prof Fauzi juga melanjutkan, pembangunan Research Center ini tidak hanya menjadi tempat bagi kegiatan riset tingkat tinggi. Akan tetapi juga membuka pintu menuju inovasi, kemajuan riset teknologi, dan menjadi pusat kolaborasi serta penemuan yang mampu menciptakan dampak positif tidak hanya di UPN “Veteran” Jawa Timur, tetapi juga di tingkat nasional”.

Di rinci Prof Fauzi, gedung Research Center dibangun terdiri dari 7 lantai dan 1 lantai Mezanine. Pada lantai 1 akan difungsikan sebagai laboratorium bersama menjadi pusat kolaborasi antar-disiplin.

“Ini adalah tempat di mana ide-ide kreatif berkumpul, dan penelitian bersama dapat dilakukan untuk memecahkan tantangan multidisiplin,” terangnya.

Kemduian di Lantai 2 terdapat Lab Konversi Energi dan FDM & Fisika, Lab. Material dan Lab Komputer, Lab Biomedik dan Mekatro serta Studio Gambar untuk program studi Teknik Mesin. Pada Lantai 3 terdapat Lab Ilmu Ukur Tanah, Lab Mekanika Tanah, Lab Bahan Jalan & Lalu Lintas serta Lab Permodelan untuk program studi Teknik Sipil. Di lantai 4 terdapat Lab Logistik dan Suppy Chain, Lab Sistem Informasi dan Jaringan, Lab Ergonomi dan Desain Produk serta Lab. Simulasi dan Komputasi untuk program studi Teknik Industri.

“Lantai 5 dikhususkan untuk prodi Teknik Kimia dan terdapat Lab OTK I dan Lab OTK II, Lab Termo dan Lab Mikrobiologi, sedangkan lantai 6 terdapat lab Riset dan Pengujian Air, Lab Biologi dan Mikrobiologi serta Lab Udara dan Tanah untuk program studi Teknik Lingkungan,” jabar dia.

Terakhir, di lantai 7 terdapat lab Analisa Pangan dan Lab Halal, Lab Pengolahan dan Lab Bakery Center, Lab Gizi dan Lab Mikro serta Lab Evaluasi Sensory untuk program studi Teknologi Pangan dan Fisika. Selain Gedung RC, UPN juga membangun fasilitas Auditorium Suparyo Sri Indrantoro di Fakultas Pertanian, Fasilitas Lab Lapangan, Telaga Pertanian, serta Pusat Layanan Krisis (Crisis Center). [ina.why]

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berita Terbaru

spot_imgspot_imgspot_img