Bondowoso, Bhirawa.
Konsulat-Jenderal Australia di Surabaya melalui Direct Aid Program mendukung pengadaan operasi katarak, pemeriksaan mata dan pemberian kaca mata yang dilakukan secara gratis bagi masyarakat di Bondowoso.
Kegiatan dalam rangka memperingati Hari Penglihatan Sedunia 2024 itu dilakukan dari tanggal 8 hingga 10 Oktober 2024 di Klinik NU Traktakan dan RSUD Dr Koesnadi Bondowoso ini menargetkan pemeriksaan mata terhadap 2000 pasien dan operasi katarak terhadap 200 pasien.
Konsul-Jenderal Australia di Surabaya, Glen Askew mengatakan, jika pihaknya sangat bangga dapat mendukung kegiatan kemanusiaan yang sangat bermanfaat ini.
“Kami berharap kegiatan ini bisa berlanjut secara rutin dan bisa membantu banyak orang terutama untuk kesehatan mata di masyarakat setempat,”ungkapnya.
Glen Askew mengaku jika pihaknya sangat berterima kasih dan mengapresiasi dukungan dari semua pihak khususnya Pemerintah Kabupaten Bondowoso atas kelancaran program ini.
“Tahun ini sangat istimewa karena Pemerintah Australia dan Indonesia merayakan ulang tahun hubungan diplomatik yang ke 75. Semoga dengan kegiatan ini, hubungan antar ke dua negara bisa bertambah erat,” urainya.
Dijelaskannya, bahwa Direct Aid Program adalah program bantuan langsung dari pemerintah Australia yang mendukung proyek pembangunan berkelanjutan di Jawa Timur dan Jawa Tengah.
Lanjut dia, program pengadaan operasi katarak, pemeriksaan mata, dan pemberian kaca mata gratis ini dapat terlaksana berkat kerja sama dari Konsulat-Jenderal Australia, Pemerintah Kabupaten Bondowoso, Yayasan John Fawcett Indonesia, LSM LP2SM Bondowoso, Klinik NU Traktakan, RSUD Dr Koesnadi Bondowoso, serta yayasan dan kelompok masyarakat yang terlibat dalam acara ini. [san.dre]