28 C
Sidoarjo
Saturday, September 7, 2024
spot_img

Pj Bupati Bondowoso Tegaskan Jajaran Tak Alergi pada Insan Pers

Bondowoso, Bhirawa
Sebagai bagian dari pentahelix, Pemerintah Kabupaten Bondowoso menguatkan sinergitas dengan pers. Pasalnya, pers merupakan lembaga yang dilindungi oleh undang-undang.

Akan hal itu, Pj Bupati Bondowoso Muhammad Hadi Wawan Guntoro menegaskan, agar seluruh jajarannya tidak alergi terhadap insan pers.

“Tetapi singkatnya bahwa pers adalah menjadi bagian mengkomunikasikan, menjadi bagian yang juga fungsi masyarakat di situ ada untuk memperhatikan termasuk kalau saya ngomong mengawasi kok sebenarnya kurang tepat ya,” katanya.

Menurutnya, peran insan pers juga untuk mencermati apa yang dilakukan pemerintah daerah dan hak yang demikian itu juga menjadi suara masyarakat.

“Kemudian termasuk memberitakan yang baik-baik, masyarakat yang semula tidak tahu menjadi tahu. Itulah fungsinya menjadi jembatan,” urainya, Kamis (5/9).

Oleh karena itu, maka harus dibangun bersama-sama sinergitas yang baik antara pemerintah daerah dengan awak media. Agar dalam hal penyajian berita dapat objektif, seimbang dan proporsional.

“Saya yakin dimanapun, dewan pers sekalipun, tujuannya pasti bagaimana membuat teman-teman pers tidak hanya dari aspek pribadi maupun kelembagaannya pers itu menjadi yang profesional,” terangnya.

Tidak kalah pentingnya adalah peran pers yakni dapat menyampaikan semua program pemerintah daerah kepada masyarakat selain berfungsi sebagai salah satu kontrol sosial.

“Oleh karena itu saya juga mengajak teman-teman saya di birokrasi untuk tidak alergi kepada pers,” tandasnya. [san.dre]

Berita Terkait :  Warga Desa di Sidoarjo Akan Dibuatkan Jembatan Bailey

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berita Terbaru

spot_imgspot_imgspot_img