25 C
Sidoarjo
Monday, December 30, 2024
spot_img

Pj Bupati Tulungagung Imbau Partisipasi Warga dalam Pilkada Jangan Turun

Pj Bupati Heru Suseno saat menyampaikan sambutan dalam rakor pelaksanaan Pilkada tahun 2024, Selasa (16/7) malam. (foto: wiwieko/bhirawa)

Tulungagung, Bhirawa
Pj Bupati Tulungagung, Heru Suseno, meminta partisipasi masyakarat dalam Pilkada tahun 2024 meningkat. Jangan sampai turun dari capaian saat Pemilu 2024 lalu.

“Kalau soal keamanan, insya Allah saya yakin aman. Sekarang yang jadi soal adalah partisipasi masyarakat ini, jangan sampai yang Pileg Pilpres kemarin sudah di atas 80 persen, nanti pas Pilkada jadi turun keikutsertaan pemilih,” ujarnya saat hadir dalam rapat koordinasi terkait tahapan Pilkada Tahun 2024 yang diselenggarakan KPU Tulungagung di salah satu resto di Kota Tulungagung, Selasa (16/7) malam.

Ia menyebut indikator suksesnya dalam penyelanggaraan Pilkada di antaranya adalah tingginya kehadiran masyarakat dalam menyalurkan hak pilihnya.

“Harapannya dalam Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati Tulungagung lebih tinggi dari Pemilu lalu,” tandasnya.

Pj Bupati Heru Suseno memastikan dukungan Pemkab Tulungagung dalam pelaksanaan Pilkada tahun 2024 sehingga dapat berjalan sukses. Termasuk soal netralitas ASN.

“Kami mendukung tercapainya tujuan pelaksanaan pilkada yang sukses. Di sini juga ada camat dan saya minta seluruh ASN mematuhi aturan soal netralitas pemilu sesuai dengan aturan yang ada,” tegasnya.

Ia mengakui sukses penyelenggaraan pilkada tidak hanya dilakukan KPU semata, tetapi juga semua pemangku kepentingan. Tak terkecuali Pemkab Tulungagung.

Berita Terkait :  Sekda Sayangkan Logo Pemkab Tulungagung di Baliho Pasangan Cakada

Menurut pria berkacamata ini, sosialisasi yang masif dan ajakan kepada masyarakat secara humanis adalah dua hal yang bisa dimaksimalkan untuk meningkatkan minat pemilih menggunakan hak pilihnya.

“Sebagai contoh dengan memberikan door prize kepada pemilih yang datang ke TPS. Atau TPS yang mengusung tema menarik dan lainnya. Apalagi KPU Tulungagung akan melakukan sosialisasi pada masyarakat. Itu dimaksimalkan,” tuturnya.

Sementara itu, Ketua KPU Tulungagung, Moh Lutfi Burhani, memaparkan tahapan Pilkada tahun 2024 yang sudah berjalan. Ia membeberkan tahapan yang berlangsung saat ini adalah tahapan pencocokan dan penelitian data pemilih atau coklit data pemilih.

“Untuk coklit data pemilih yang dilakukan oleh PPDP saat ini hampir selesai100 persen. Kami optimis di minggu keempat sudah rampung semua sampai 100 persen dan selanjutnya akan dilakukan penyusunan daftar pemilih,” paparnya.

Seperti diketahui Pilkada tahun 2024 akan berlangsung pada tanggal 27 November 2024 mendatang. Sedang untuk tahapan pendaftaran pasangan calon kepala daerah, KPU menjadwalkan pada tanggal 27 – 29 Agustus 2024. ( wed.hel).

Berita Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Follow Harian Bhirawa

0FansLike
0FollowersFollow
0FollowersFollow
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berita Terbaru

spot_imgspot_imgspot_img